Studi ini menginvestigasi penerapan COBIT 5 dalam audit keamanan informasi di instansi pemerintah Kota Binjai,. Keamanan informasi menjadi krusial dalam konteks pengelolaan data pemerintah yang sensitif dan kompleks. COBIT 5 dipilih sebagai kerangka kerja untuk mengevaluasi dan meningkatkan tata kelola teknologi informasi, dengan fokus pada kepatuhan, pengendalian internal, dan pencapaian tujuan bisnis. Melalui review literatur, tujuan penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi praktik terbaik, menggambarkan permasalahan yang dihadapi, serta memberikan rekomendasi praktis untuk memperkuat keamanan informasi. Temuan menunjukkan bahwa instansi pemerintah Kota Binjai, seperti banyak organisasi lainnya, mengalami peningkatan dalam manajemen risiko dan kualitas layanan setelah menerapkan COBIT 5. Hasil ini menyoroti pentingnya adaptasi COBIT 5 terhadap konteks lokal untuk meningkatkan efektivitas pengelolaan keamanan informasi. Penelitian ini diharapkan memberikan kontribusi teoritis dan aplikatif dalam pengembangan kebijakan keamanan informasi di tingkat lokal, tidak hanya untuk Kota Binjai tetapi juga untuk daerah lain di Indonesia.
Copyrights © 2024