EDUKA : Jurnal Pendidikan, Hukum, Dan Bisnis
Vol. 9 No. 2 (2024): Eduka: Jurnal Pendidikan, Hukum dan Bisnis

Pengaruh Model Teams Games Tournament Berbantuan Puzzle Ragam Budaya untuk Meningkatkan Keterampilan Berpikir Kritis di Sekolah Dasar

Naufal Baitusasti, Alif (Unknown)
Widiyono, Aan (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Aug 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model Teams Games Tournament (TGT) berbantuan media puzzle ragam budaya untuk meningkatkan keterampilan berpikir kritis kelas IV SDN 1 Pekalongan. Populasi dalam penelitian ini adalah kelas IV SDN 1 Pekalongan yang berjumlah 37 siswa. Metode yang digunakan metode pra-eksperimental dengan desain One Group pretest-posttest. Teknik analisis data berupa tes 15 soal pilihan ganda dan 10 soal uraian. Hasil keterampilan berpikir kritis model pembelajaran TGT rata-rata nilai pretest 65,00. kemudian setelah menggunakan model TGT nilai posttest 81,49. Hasil data paired sample t tets diperoleh nilai sig (2 tailed) sebesar 0,000 lebih kecil dari taraf signifikansi (α) 0,05 sehingga Ho ditolak. Artinya terdapat perbedaan signifikan antara pretest dan posttest. Dilihat t hitung nilai negatifnya sebesar -15,356 artinya nilai pretest lebih rendah dibandingkan nilai posttest. dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh model pembelajaran Teams Games Tournament (TGT) berbantuan media Paraya (puzzle ragam budaya) terhadap peningkatan keterampilan berpikir kritis peserta didik kelas IV SDN 1 Pekalongan.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

Eduka

Publisher

Subject

Description

Jurnal Eduka (Jurnal Pendidikan, Hukum, dan Bisnis) is focused in field education, law and business. ...