Jurnal Keteknikan Pertanian
Vol. 12 No. 2 (2024): Jurnal Keteknikan Pertanian

Manufacturing and Feasibility Test of Duck Egg Incubator Machine with Automatic System for Small Industrial Scale

Anang, Anang Supriadi Saleh (Unknown)
Subagja, Hariadi (Unknown)
Supriyono (Unknown)



Article Info

Publish Date
02 Aug 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk membuat dan menguji kelayakan mesin penetas telur bebek sistem otomatis, dengan kandungan bahan lokal (TKDN) 100% dan terjangkau oleh industri kecil penetasan telur bebek. Penetasan telur bebek terus mengalami perkembangan seiring dengan kemajuan teknologi dan meningkatnya kebutuhan telur bebek dan daging bebek potong. Inovasi mesin penetas telur bebek sistem otomatis merupakan upaya untuk membantu industri kecil penetasan telur bebek untuk meningkatkan produksi yang lebih efsien dan ergonomis. Dalam penelitian ini pembuatan mesin penetas telur bebek sistem otomatis menggunakan melalui tahapan antara lain identifikasi masalah, perumusan dan penyempurnaan ide, pemilihan konsep rancangan, analisis dan pembuatan gambar kerja, pembuatan prototipe alat, pengujian dan penyempurnaan prototipe alat, kemudian dilakukan uji kelayakan kestbalinan suhu dan kelembaban, dan uji daya tetas yang dilaksanakan di industri kecil penetasan telur bebek UD.Putra Jember, Puger, Jember. Hasill dari penelitian ini yaitu mesin penetas telur bebek sistem otomatis kapasitas 5000 butir telur, dengan sumber pemanas LPG. Pada uji kelayakan menujukkan fluktuasi suhu dan kelembaban yang stabil dan menghasilkan daya tetas 82%.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jtep

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry

Description

Jurnal Keteknikan Pertanian dengan No. ISSN 2338-8439, pada awalnya bernama Buletin Keteknikan Pertanian, merupakan publikasi resmi Perhimpunan Teknik Pertanian Indonesia (PERTETA) bekerjasama dengan Departemen Teknik Mesin dan Biosistem (TMB) IPB yang terbit pertama kali pada tahun 1984, berkiprah ...