Jurnal Pendidikan Matematika Malikussaleh
Vol. 4 No. 1 (2024): Jurnal Pendidikan Matematika Malikussaleh

Analisis Kemampuan Literasi Numerasi Siswa SMA Dalam Menyelesaikan Soal Materi Statistika

Wahyuni, Indah (Unknown)
Himmah, Aini Faiqotul (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Aug 2024

Abstract

Salah satu literasi yang erat kaitannya menggunakan kepandaian serta bernalar siswa yaitu literasi numerasi. Literasi secara awam berkaitan dengan kemampuan bahasa, sementara numerasi lebih fokus pada keterampilan matematika. Oleh sebab itu, literasi numerasi dapat diartikan menjadi kemampuan bernalar yang menggabungkan penguasaan bahasa dan konsep matematika. Tujuan penelitian ini adalah untuk menggambarkan kemampuan literasi numerasi siswa SMA dalam menyelesaikan soal Statistika.  Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode kualitatif,  dengan subyek penelitian adalah peserta didik SMA yang berada di lingkungan peneliti. Data dikumpulkan melalui tes kemampuan peserta didik dengan memberikan soal statistika berbentuk soal cerita. Hasil penelitian memberikan 63% siswa berada pada kategori Kurang, 22% siswa berada di kategori relatif, serta 15% siswa berada di kategori Baik. Dengan demikian, dapat diambil kesimpulan bahwa tingkat kemampuan siswa dalam menangani soal literasi numerasi masih berada pada tingkat yang rendah.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jpmm

Publisher

Subject

Education Mathematics Other

Description

Jurnal Pendidikan Matematika Malikussaleh focuses on the publication of the result of scientific research to the field of mathematics education. The aim of this journal is to publish high quality research in mathematics education including teaching and learning, instruction, curriculum development, ...