Di era modern ini pendakian gunung semakin populer, menciptakan peluang bisnis persewaan peralatan camping. Dengan kemajuan teknologi komunikasi terutama melalui whatsapp memfasilitasi komunikasi dan akses informasi. Penggabungan whatsapp dalam aplikasi penyewaan camping mempermudah notifikasi kepada penyedia layanan dan pengguna. Tujuan aplikasi ini adalah mempermudah proses persewaan camping melalui pengelolaan barang yang efisien dan notifikasi whatsapp. Penelitian sebelumnya menunjukkan bahwa sistem persewaan peralatan camping masih manual, mendorong pengembangan sistem berbasis web untuk meningkatkan efisiensi. Metode waterfall dipilih untuk mengarahkan pengembangan aplikasi ini. Tahapan penelitian meliputi studi pustaka, implementasi, pengujian, dan evaluasi dengan fokus pada perancangan sistem dan fitur aplikasi. Melalui metode waterfall, penelitian ini bertujuan untuk mengoptimalkan proses persewaan peralatan camping dengan menggunakan whatsapp untuk notifikasi, database mysql, antarmuka pemesanan yang mudah dipahami, dan manajemen persediaan.
Copyrights © 2024