Jurnal Teknik Kimia
Vol 18, No 2 (2024): Jurnal Teknik Kimia

ISOLASI ALFA-SELULOSA DARI SABUT KELAPA MUDA SEBAGAI ADSORBEN LOGAM BERAT

Septiyafani, Ayu (Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Jawa Timur)
Muliawan, Alvin Rizky (Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Jawa Timur)
Suprihatin, Suprihatin (Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Jawa Timur)



Article Info

Publish Date
17 May 2024

Abstract

Salah satu sumber daya alam di Indonesia yang jarang dimanfaatkan adalah sabut kelapa muda. Sabut kelapa muda mengandung 42,6% selulosa dan 22% lignin. Berdasarkan hal tersebut, dilakukan isolasi sabut kelapa muda agar diperoleh α-selulosa dengan kemurnian yang tinggi. Hasil α-selulosa yang diperoleh dianalisa gugus fungsi dengan FT-IR, kemudian digunakan sebagai bioadsorben logam berat Cu2+ dan Ni2+ pada limbah industri elektroplating. Metode yang digunakan adalah isolasi secara kimia meliputi proses pretreatment, delignifikasi lignin, dan bleaching. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan variasi konsentrasi Na2SO3 dan suhu pada proses delignifikasi lignin. Hasil isolasi α-selulosa terbaik akan dilakukan proses absorbsi terhadap logam berat. Hasil kandungan α-selulosa terbaik adalah pada perlakuan suhu 100 ˚C dan konsentrasi larutan Na2SO3 sebesar 20,4% yaitu sebesar 91,7%. Proses absorbsi logam berat dengan α-selulosa hasil isolasi diperoleh penurunan kadar logam berat Nikel (Ni2+) dan Tembaga (Cu2+) sebanyak 59,6% dan 69,2%. DOI: https://doi.org/10.33005/jurnal_tekkim.v18i2.4415

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

tekkim

Publisher

Subject

Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Chemistry

Description

Jurnal Teknik kimia fokus pada proses perpindahan panas dan massa, material maju, teknik reaksi kimia, pengolahan dan pengelolaan limbah, biomassa dan energi, termodinamika, biokimia, elektrokimia, perancangan dan pengendalian proses, proses pencampuran dan pemisahan. Rung lingkup (Scope) Jurnal ...