Jurnal Media Akademik (JMA)
Vol. 2 No. 5 (2024): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi Mei

ANALISIS DIAGRAM FISHBONE DALAM KEBIJAKAN PENGELOLAAN SAMPAH DI KOTA SURABAYA

Intan Putri Ramadhani (Unknown)
Wida Winardini (Unknown)



Article Info

Publish Date
10 May 2024

Abstract

Sampah masih menjadi salah satu permasalahan yang kompleks, sehingga perlu mendapat perhatian khusus dalam penanganannya. Jumlah sampah di Indonesia terus mengalami peningkatan seiring dengan bertambahnya penduduk dan permasalahan sampah masih menjadi permasalahan belum teratasi dan meresahkan. Permasalahan sampah di Indonesia yaitu meningkatnya jumlah sampah yang dihasilkan oleh masyarakat lokal dan kurangnya tempat pembuangan sampah. Metode penelitian ini menggunakan analisis fishbone. Teori yang digunakan juga yaitu pengelolaan sampah, analisis kebijakan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwasanya di kota Surabaya mengalami permasalahan sampah di TPS Bukit Barisan, Petemon Surabaya yang disebabkan karena kurangnya sistem pengelolaan sampah yang memadai dalam bentuk fasilitas sarana dan prasarana pengelolaan sampah, kurangnya perhatian pemerintah daerah dalam upaya pengelolaan sampah maupun rendahnya kesadaran masyarakat terhadap pengelolaan sampah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui, mengidentifikasi permasalahan pengelolaan sampah di Surabaya dengan cara mencari sebab akibat dari permasalahan pengelolaan sampah, agar permasalahan pengelolaan sampah dapat diselesaikan dengan efektif.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jma

Publisher

Subject

Religion Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences Other

Description

Jurnal Media Akademik (JMA) merupakan platform publikasi jurnal atau hasil karya suatu penelitian orisinil atau tinjauan pustaka yang ditulis oleh dosen, mahasiswa maupun masyarakat umum. Ruang lingkup karya yang diterbitkan mencakup Multidisiplin diantaranya: Hukum, Manajemen, Ekonomi, Ekonomi ...