Tujuan penting kepatuhan shariah compliance berimplikasi pada keharusan dewan pengawas shariah dalam melaksanakan pengawasan syariah pada lembaga keuangan syariah . Pengawas terhadap kepatuhan shariah compliance merupakan tindakan untuk memastikan bahwa prinsip syariah yang merupakan pedoman dasar bagi operasional bank syariah telah diterapkan dengan tepat dan menyeluruh. Melalui tindakan pengawasan, diharapkan semua pelaksanaan kegiatan perbankan oleh bank syariah tetap mendasarkan diri pada ketentuan syariah.Pengawasan terhadap shariah compliance dilakukan oleh lembaga dewan pengawas shariah. Perbankan syariah Indonesia menggarapkan agar sistem operasional bank syariah senantiasa mengacu pada prinsip-prinsip Good Corporate Government (GCG). Bagaimanakah Implementasi Shariah Compliance pada Bank Syariah Indonesia cabang Pangkalpinang dan bagaimanakah peran Dewan Pengawas Shariah (DPS) dalam Mengimplementasikan Shariah Comliance pada Bank Syariah Indonesia cabang Pangkalpinang dengan metode jenis penelitian Kualitatif dengan pendekatan Case Study menghasilkan data deskriptif, berupa kata-kata (lisan, social, budaya, filsafat). Implementasi Shariah Compliance yang dilakukan oleh DPS dalam prakteknya cukup berjalan dengan baik walaupun DPS belum pernah melakukan pemeriksaan langsung ke Bank BSI Pangkalpinang, dikarenakan DPS cukup aktif untuk evaluasi uji petik dengan dibantu tim pemeriksan Unit Control di BSI Pangkalpinang dan tim Shariah Compliance.
Copyrights © 2024