Tujuan pengabdian kepada masyarakat adalah untuk mendeskripsikan bentuk perencanaan, proses pelaksanaan, dan dampak yang diperoleh setelah kegiatan kegiatan pengabdian kepada masyarakat berbentuk sosialisasi media pembelajaran mind mapping untuk meningkatkan keterampilan guru dalam proses pembelajaran di SD Negeri Kenanga, Kabupaten Bogor. Metode kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini melalui 4 tahap, yaitu perencanaan, pelaksanaan, monitoring dan evaluasi, serta refleksi dan tindak lanjut kegiatan. Dampak yang diperoleh guru adanya peningkatan penggunanan jenis-jenis media pembelajaran yang kekinian, yakni dengan memanfaatkan media mind mapping dalam menyampaikan materi pembelajaran yang berdampak juga pada motivasi belajar siswa yang meningkat dan mempermudah siswa dalam memahami materi khsusunya untuk mata pelajaran yang berbentuk teoritis.Kata kunci: media pembelajaran, mind mapping.
Copyrights © 2024