Multitek Indonesia : Jurnal Ilmiah
Vol 18, No 1 (2024): Juli

ANALISIS PEMANFAATAN SISTEM PENGENDALI DAN MONITORING BEBAN PADA KWH METER PRABAYAR R-1 BERBASIS INTERNET OF THINGS (IOT).

Handayani, Sri (Unknown)
Zulfahri, Zulfahri (Unknown)
Setiawan, David (Unknown)
Marzuarman, Marzuarman (Unknown)



Article Info

Publish Date
17 Aug 2024

Abstract

Energi listrik merupakan objek vital dalam aktivitas manusia dan kita melihat berbagai aktivitas manusia sangat bergantung pada listrik. Namun kita harus bijak dalam memanfaatkan energi listrikĀ  agar nilai efisiensinya tidak terjadi pemborosan. Sebelumnya sudah dilakukan penelitian terkait pemantauan penggunaan energi listrik dengan memanfaatkan sensor PZEM-004T dan dengan menggunakan platform web untuk menampilkan data-data yg di-monitoring. Penelitian tersebut baru sampai ketahap monitoring dan belum sampai ke tahap pengontrolan. Pada penelitian ini penulis ingin membuat sebuah sistem pengendalian dan monitoring pada kWh meter prabayar R-1 agar beban bisa dikendalikan dan di-monitoring secara manual dan otomatis berbasis internet of things menggunakan aplikasi blynk. Sistem ini didesainĀ  menggunakan nodeMCU ESP8266, arduino uno, PZEM004T, LCD 20x4, keypad, buzzer, modul relay dan modul mini UPS. Pengujian dilakukan membandingkan alat multifunction dengan alat monitoring yang dibuat dengan tingkat akurasi yang diperoleh sebesar 99,32%. Alat monitoring ini memiliki tingkat erornya sangat rendah dan sangat cocok digunakan sebagai alat monitoring dan pengontrolan pemakaian energi listrik. Jika ingin mendapatkan hasil yang lebih maksimal, pengujian bisa dilakukan dalam waktu yang lebih lama dan variasi beban lebih banyak lagi serta tampilan widget box perlu di upgrade ke akun premium untuk mendapatkan fitur-fitur lebih banyak lagi pada tampilan aplikasi blynk

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

multitek

Publisher

Subject

Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Chemistry Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Control & Systems Engineering

Description

Multitek Indonesia : Jurnal Ilmiah is a journal published by the Technic Faculty, Universitas Muhammadiyah Ponorogo (Unmuh Ponorogo) in collaboration with Universitas Muhammadiyah Ponorogo Research and Community Service. Published twice a year (June and Desember), contains six to ten articles and ...