Agroteksos
Vol 34 No 1 (2024): Jurnal Agroteksos April 2024

PENGARUH AKSES PEMBIAYAAN TERHADAP PENDAPATAN DAN PRODUKTIVITASUSAHATANI PADI DI KECAMATAN PRAYA BARAT KABUPATEN LOMBOK TENGAH

Budastra, Iketut (Unknown)
efendy, Efendy (Unknown)



Article Info

Publish Date
12 May 2024

Abstract

Penelitian yang bertujuan untuk: (1) menganalisis pengaruh kesesuaian perolehan dengan kebutuhan pembiayaan terhadap pendapatandanproduktivitas usahatani padi,dan (2) menganalisis hubungan antara karaktersistik sosial ekonomi petani terhadap kesesuaian perolehan dengan kebutuhan pembiayaan usahatani padi di Kecamatan Praya Barat Kabupaten Lombok Tengah. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Unit analisis adalah usahatani padi di Kecamatan Praya Barat Kabupaten Lombok Tengah.Sampelditentukan secara Random Sampling sebanyak70 respondendengan menetapkan 1 dari 10 desa sebagai lokasi penelitian yaitu Desa Penujak, atas pertimbangan memilki lahan terluas dari desa lain di Kecamatan Praya Barat. Pengumpulan data dilakukan dengan cara wawancara. Analisis data meggunakan statistik deskriptif dan analisis regresi berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa. (1) kesesuaian perolehan pembiayaan petani berpengaruh nyata terhadap pendapatan dan produktivitas usahatani padi di Kecamatan Praya Barat (2) Umur dan tingkat Pendidikan petani berpengaruh nyata terhadap kesesuaian perolehan dengan kebutuhan pembiayaan, sedangkan luas lahan dan tanggungan keluarga petani tidak berpengaruh nyata terhadap kesesuaian perolehan pembiayaan

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

Agroteksos

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Agroteksos merupakan jurnal pertama yang diterbitkan oleh Fakultas Pertanian Universitas Mataram. Agroteksos terdaftar di LIPI dengan p-ISSN (p-ISSN No. 0852-8268) pada 25 Mei 2007, dan e-ISSN (e-ISSN No. 2685-4368) pada 19 Juli 2019, Agroteksos menerbitkan minimal 6 artikel dalam satu edisi yang ...