Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan aktivasi belajar siswa. Dengan metode belajar menggunakan metode diskusi kelompok terbuka.Berdasarkan hasil analisis data dan pembahasan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa Diskusi kelompok terbuka sangat penting dilakukan untuk pembelajaraan sejarah agar pembelajaran lebih baik dan aktif.Pada Siklus 1 hasil data siswa dari pertemuan 1 dan 2, diperoleh hasil rata-rata siswa yakni pertemuan 1 dengan rata – rata 42,50 % dan pada pertemuan ke 2 rata – rata 57,50 %. Dan rata-rata keduanya adalah 50.00 % dengan kategori Cukup. Yang berarti belum mumpuni untuk hasil yang baik. Pada siklus 2 hasil data siswa dari pertemuan 3 dan 4 dari siklus kedua diatas, diperoleh hasil rata-rata siswa yakni pertemuan 3 dengan rata – rata 75.00 % dan pada pertemuan ke 4 rata – rata 90.00 %. Dan rata – rata keduanya adalah 82.50. Maka, dapat kita tentukan kriterianya adalah sangat baik. Maka, dapat kita simpulkan bahwa penggunaan metode belajar diskusi kelompok terbuka dapat meningkatkan aktivitas dan kreativitas siswa dalam pembelajaran sejarah.
Copyrights © 2024