Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh corporate social responsibility, good corporate governance dan kinerja lingkungan terhadap nilai perusahaan. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif, dengan jenis data sekunder. Sumber data penelitian diperoleh dari perusahaan sektor consumer non-cyclicals yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama 5 tahun dengan periode antara tahun 2019-2023. Metode pemilihan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode purposive sampling sehingga sampel yang didapatkan dengan metode tersebut adalah 10 perusahaan. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder berupa laporan tahunan dari setiap perusahaan yang telah dijadikan sampel penelitian. Variabel yang digunakan dalam penelitian ini yaitu corporate social responsibility, kepemilikan manajerial, kepemilikan institusional, dan kinerja lingkungan. Analisa hasil penelitian menggunakan perangkat lunak EViews 9. Hasil penelitian menunjukan bahwa variabel corporate social responsibility, kepemilikan manajerial, kepemilikan institusional, dan kinerja lingkungan berpengaruh secara simultan terhadap Nilai perusahaan. Namun secara parsial variabel corporate social responsibility dan kinerja lingkungan berpengaruh Terhadap Nilai Perusahaan Sedangkan variabel good corporate governance tidak berpengaruh Terhadap nilai perusahaan.
Copyrights © 2024