JIBEMA: Jurnal Ilmu Bisnis, Ekonomi, Manajemen, dan Akuntansi
Vol. 1 No. 4 (2024): April

Syndrom Pembiayaan Akad Salam Dalam Perbankan Syariah

Norrahman, Rezki Akbar (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Mar 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji secara mendalam rendahnya penggunaan akad Salam dalam perbankan syariah di Indonesia dan dampaknya terhadap sektor pertanian, ekonomi syariah, serta pengembangan instrumen keuangan syariah. Akad Salam adalah instrumen keuangan berdasarkan prinsip-prinsip syariah yang me­mi­liki potensi besar dalam mendukung per­tumbuhan ekonomi ber­lan­das­kan pada nilai-nilai lokal dan etika bisnis yang sejalan dengan prinsip-prinsip syariah. Penelitian ini mencakup analisis data terkait rendahnya penggunaan akad Salam, dengan fokus pada faktor-faktor seperti hambatan regu­lasi, kesadaran pemangku kepentingan, tantangan praktis, serta dampaknya terhadap sektor pertanian dan ekonomi sya­ri­ah secara keseluruhan. Hasil analisis menunjukkan bahwa keter­ba­tasan penggunaan akad Salam memberikan dampak negatif, termasuk peng­hambatan pertumbuhan sektor pertanian, keti­dak­optimalan penge­lo­laan risiko harga, dan terbatasnya diver­si­fi­kasi portofolio perbankan syariah, terdapat peluang besar untuk mengatasi rendahnya peng­gu­na­an akad Salam melalui strategi diver­si­fikasi produk, peningkatan kesa­daran, perbaikan regulasi, dan pen­di­di­kan/pelatihan.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

JIBEMA

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

JIBEMA: Jurnal Ilmu Bisnis, Ekonomi, Manajemen, dan Akuntansi is a peer-reviewed journal. JIBEMA invites academics and researchers who do original research in the fields of business, economics, management, accounting, taxes including but not limited to: Taxation Science Corporate Tax Individual Tax ...