JIBEMA: Jurnal Ilmu Bisnis, Ekonomi, Manajemen, dan Akuntansi
Vol. 2 No. 1 (2024): July

Persamaan dan Perbedaan Bank Konvensional dengan Bank Syariah

Sahri, Mohamad Zahrudin (Unknown)



Article Info

Publish Date
14 Jul 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis persamaan dan perbedaan antara bank konvensional dan bank syariah di Indo­nesia. Penelitian ini bersifat studi literatur atau kepustakaan dengan pendekatan deskriptif. Dalam pengumpulan data dengan menggunakan metode studi pustaka, yakni mencari data dan informasi melalui buku-buku, jurnal ilmiah, dan bahan-bahan publikasi yang tersedia. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat 2 (dua) persamaan antara bank konvensional dan bank syariah, yaitu terletak pada fungsi lembaga dan produk yang ditawarkan. Sementara perbedaan keduanya ditinjau pada tujuan pendirian, prinsip pelaksanaan, sistem operasional, hubungan bank dengan nasabah, kesepakatan formal, pengawas kegiatan, pengelolaan dana, sistem perolehan keuntungan, pembagian keuntungan, dan penetapan denda.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

JIBEMA

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

JIBEMA: Jurnal Ilmu Bisnis, Ekonomi, Manajemen, dan Akuntansi is a peer-reviewed journal. JIBEMA invites academics and researchers who do original research in the fields of business, economics, management, accounting, taxes including but not limited to: Taxation Science Corporate Tax Individual Tax ...