Dodol atau jenang merupakan makanan yang sering menjadi identitas dan simbol status sosial di dalam sejumlah perayaan. UMKM Teguh Jenang merupakan salah satu bentuk usaha dagang yang turut melestarikan salah satu makanan tradisional Indonesia, yaitu jenang. Akan tetapi UMKM ini mengalami kendala terkait peningkatan penjualan melalui sertifikasi halal dan pembukuan. Kegiatan pengabdian ini bertujuan untuk membantu lembaga mitra yakni UMKM Teguh jenang tentang pengusulan sertifikasi halal dan pembukuan. Adapun metode pengabdian yang digunakan adalah Service learning yang terdiri dari engagement, reflection, reciprocity dan public desimination. Kegiatan pengabdian ini disambut dengan positif dan kooperatif oleh lembaga mitra. Responden yang terlibat mengaku sangat terbantu dengan kegiatan pengabdian ini dalam rangka memajukan dan meningkatkan UMKM yang Teguh Jenang bersama.
Copyrights © 2023