Simbol Pribadi Manusia adalah lambang atau ajaran Kerokhanian Sapta Darma yang merupakan salah satu ajaran di lingkup Kepercayaan Terhadap Tuhan Yang Maha Esa di Indonesia. Penelitian ini merupakan kajian filosofis mengenai estetika nusantara pada lambang Penghayat Kerokhanian Sapta Darma yaitu Simbol Pribadi Manusia. Melalui analisis lambang Simbol Pribadi Manusia pada Penghayat Kerokhanian Sapta Daram sebagai objek utamanya, pembahasannya yaitu pengungkapan arti dan makna lambang Simbol Pribadi Manusia, dan konsep estetika nusantara pada lambang tersebut. Hasil dari penelitian ini yaitu menunjukan Simbol Pribadi Manusia sebagai lambang yang menggambarkan manusia secara jasmani dan rohani, hal ini dapat dilihat dari susunan gambar lambang yang tersusun dari berbagai macam bidang bangun, warna dan terdapat gambar sosok yaitu semar. kemudian pada setiap susunan gambarnya terdapat makna secara simbolis sebagai representasi manusia yang seutuhnya.
Copyrights © 2024