Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui, mendeskripsikan, dan menganalisis efektivitas pelayanan sistem informasi pelayanan perizinan terpadu (SIPPADU) di Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Sidoarjo. Fokus penelitian ini adalah efektivitas pelayanan SIPPADU dengan menggunakan lima fokus efektivitas program menurut Sutrisno (2007) meliputi pemahaman program, tepat sasaran, tepat waktu, tercapainya tujuan, dan perubahan nyata. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif yang bersifat deskriptif. Teknik pengumpulan data melalui wawancara, dokumentasi, observasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari lima fokus efektivitas program yaitu pemahaman program, tepat sasaran, tepat waktu, tercapainya tujuan program, dan perubahan nyata telah berjalan dengan efektif. Namun dalam pelaksanaannya masih terdapat hambatan seperti server down dan dokumen persyaratan berupa NPWP yang tidak lengkap. Segala kekurangan, masalah, dan hambatan dalam penerapan aplikasi SIPPADU dapat terselesaikan dengan baik.
Copyrights © 2024