Jurnal Educatio FKIP UNMA
Vol. 10 No. 1 (2024)

Perempuan Sebagai Kelompok Rentan

Siagian, Jhonson Panahatan (Unknown)
Subroto, Mitro (Unknown)



Article Info

Publish Date
22 Jan 2024

Abstract

Penelitian ini menggali kompleksitas tantangan yang dihadapi perempuan sebagai kelompok rentan di Sumatera Utara, menyoroti kerentanan fisik, mental, dan sosial yang mereka alami. Faktor-faktor yang menjadi penyebab rentanitas perempuan diidentifikasi dan disajikan melalui pendekatan penelitian kuantitatif, serta data-data relevan yang menunjukkan peningkatan jumlah kasus kekerasan dan kerentanan dari tahun 2020 hingga 2022. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan yang signifikan pada jumlah perempuan yang teridentifikasi sebagai kelompok rentan, terutama terkait kekerasan psikis, pelecehan seksual, dan penelantaran di Kota Medan. Hal ini memperlihatkan urgensi tindakan serius dan perlindungan bagi perempuan yang rentan terhadap berbagai bentuk kekerasan. Faktor-faktor penyebab kerentanan seperti perubahan hormon, kesenjangan gender, rentan terhadap kekerasan fisik/seksual, dan kemiskinan menjadi sorotan utama dalam penelitian ini. Kesimpulan menekankan perlunya upaya terintegrasi dari berbagai pihak, termasuk pemerintah, lembaga swadaya masyarakat, dan masyarakat itu sendiri, untuk memberikan perlindungan, mendukung, dan memberdayakan perempuan agar terhindar dari berbagai bentuk kekerasan, depresi, dan ketidaksetaraan. Saran yang diusulkan meliputi upaya pemberian akses yang setara terhadap pendidikan, penguatan kesadaran dan pemahaman mengenai kekerasan fisik/seksual, serta dukungan sosial dan ekonomi yang bersifat inklusif.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

educatio

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Other

Description

Education curriculum, instruction, learning, policy, preparation of teachers, Learning Media, Development Subject of Education, and Management of ...