ABSTRAK Tanaman cabai (Capsicum annum L.) merupakan salah satu jenis sayuran buah yang dapat di konsumsi oleh masyarakat.Cabai sangat berpotensi sebagai penyedia unsur-unsur mineral yang di butuhkan oleh tubuh karena nilai gizinya yang tinggi.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian pupuk kandang sapi dan kambing terhadap pertumbuhan tanaman cabai (Capsicum annum L.). Penelitian dilakukan pada Februari - April 2018. Metode yang digunakan adalahRancangan Acak Lengakp (RAL) yang terdiri dari satu faktor perlakuan yaitu penggunaan pupuk sapi dan pupuk kambing sebagai pengaruhnya. Adapun perlakuan yang digunakan dalam penelitian ini yaitu dengan 4 perlakuan dan 3 ulangan sehingga diperoleh 12 unit percobaan.Hasil penelitian menunjukkan bahwa perlakuan pemberian kombinasi pupuk kotoran sapi dan kambing pada berbagai taraf memberikan pengaruh yang nyata terhadap pertumbuhan cabai baik dari tinggi tanaman maupun jumlah daun. Adanya pengaruh pemberian pupuk kotoran sapi dan kambing yang berbeda terhadap pertumbuhan tanaman cabai. Dalam hal ini pengaruh terhadap pertumbuhan (tinggi tanaman cabai yakni terlihat pada perlakuan dosis pupuk 60% yaitu 16,77 cm dan jumlah daun yaitu 10,58 helai. Diharapkan kepada masyarakat umum dan petani yang ingin membudidayakan tanaman cabai dengan menggunakan pemberian pupuk kotoran sapi dan kambing maka direkomendasikan untuk menggunakan volume pupuk 60%. Kata kunci: capsicum annum L, kombinasi dosis pupuk sapi dan kambing, pertumbuhan cabai
Copyrights © 2023