Pengabdian Kepada Masyarakat ini bertujuan untuk menerapkan metode bermain peran pada pembelajaran PKn di SD Negeri 064017 Medan. Responden dalam PkM ini adalah siswa kelas IV SD Negeri 064017 Medan. Berdasarkan hasil pembahasan dalam Pengabdian Kepada Masyarakat ini, maka ditemukan bahwa metode pembelajaran bermain peran dapat meningkatkan hasil belajar PKn siswa. Hasil analisis data mengindikasikan penggunaan metode bermain peran mampu memberi pengaruh terhadap hasil belajar PKn kelas IV SD Negeri 064017 Medan yang berjumlah 24 siswa. Dalam meningkatkan hasil belajar PKn siswa sekolah dasar, guru menjelaskan tujuan pembelajaran, guru mendemontrasikan materi pelajaran, guru memberi bimbingan intruksi awal kepada siswa, guru memeriksa apakah siswa telah berhasil melakukan tugas, guru memberikan kesempatan untuk melakukan intruksi lebih lanjut dengan baik.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2022