Pendidikan karakter untuk anak Sekolah Dasar memainkan peran penting dalam mencetak generasi unggul bangsa. Dewasa ini masih banyak kasus yang terjadi antar peserta didik yang mencerminkan kurangnya pendidikan karakter, seperti terjadinya perundungan, intoleransi dan kekerasan seksual di dunia pendidikan. Untuk mengatasi hal itu Kemdikbud menawarkan penguatan Profil Pelajar Pancasila di sekolah. Tulisan ini hendak mengkaji implementasi Profil Pelajar Pancasila di SDI Ar-Roudloh Miru Sekaran Lamongan. Hasil penelitian memperlihatkan: Pertama, peran guru di SDI Ar-Roudloh sangat menentukan dalam implementasi profile pelajar Pancasila, kedua, peran orang tua atau wali murid dalam hal ini memantau aktivitas anak dan melaporkannya melalui Connection Book yang diberikan pihak SDI Ar-Roudloh. Ketiga, Evaluasi atas hasil belajar peserta didik selama disekolah.
Copyrights © 2024