Jurnal Ilmiah Cakrawarti
Vol 7, No 2 (2024): Jurnal Ilmiah Cakrawarti

PENGARUH KERJASAMA TIM DAN PELATIHAN TERHADAP KINERJA PEGAWAI KANTOR PENCARIAN DAN PERTOLONGAN DENPASAR

Junaedy, I Kadek Dede (Unknown)
yuda, Putu Ari Yudanta (Unknown)
astawa, I Wayan Astawa (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Jul 2024

Abstract

Sebagai salah satu instansi pemerintah yang bertanggung jawab terhadap pencarian dan pertolongan pada hakikatnya dalam upaya  pencarian, pemberian pertolongan dan usaha penyelamatan dan mengevakuasi jiwa manusia dan harta benda dari segala musibah, tentu saja membutuhkan kinerja yang tinggi agar dapat menjalankan visi dan misi instansi. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh pengaruh kerjasama tim dan diklat secara bersama-sama terhadap kinerja pegawai Kantor Pencarian dan Pertolongan Denpasar. Jumlah sampel yang digunakan sebanyak 56 orang menggunakan metode acak. Pengumpulan data menggunakan kuesioner berskala likert. Jenis penelitian adalah kuantitatif. Teknik analisa data menggunakan analisis regresi linear berganda. Pengujian data menggunakan uji asumsi klasik meliputi uji normalitas, uji multilkolinearitas, uji heteroskedastisitas dan uji hipotesis menggunakan uji F dan uji t. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Nilai t hitung variabel kerjasama tim  yang diperoleh lebih besar dari nilai t-tabel (17,176 1,67), sehingga hipotesis yang menyatakan kerjasama berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai terbukti kebenarannya. Ini berarti semakin kompak pegawai maka semakin tinggi kinerja pegawai. Nilai t-hitung untuk variabel pelatihan yang diperoleh lebih besar dari nilai t-tabel (14,191 1,67), sehingga hipotesis yang menyatakan  pelatihan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai. Ini berarti semakin intens melakukan pelatihan  maka semakin tinggi kinerja pegawai. Kerjasama tim dan pelatihan berpengaruh secara simultan terhadap kinerja pegawai. Apabila kedua variabel tersebut ditingkatkan maka kinerja pegawai akan meningkat. Disarankan untuk menghargai kontribusi individu dan tim dalam mencapai tujuan bersama. Memfasilitasi kolaborasi dan berbagi pengetahuan antar tim, mengidentifikasi kebutuhan pelatihan berdasarkan analisis gap keterampilan dan pengetahuan.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

cakrawarti

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Ilmiah Cakrawarti is an open access, and peer-reviewed journal. Our main goal is to disseminate current and original articles from researchers and practitioners on various contemporary social and political issues: gender politics and identity, digital society and disruption, civil society ...