Visual Heritage: Jurnal Kreasi Seni dan Budaya
Vol 6, No 2 (2024): Visual Heritage: Jurnal Kreasi Seni Dan Budaya

Ornamen Kereta Naga Paksi Sebagai Sumber Inspirasi Motif Batik Sumedang Larang

Ginanjarputri, Martha Tisna (Unknown)
Sunarmi, Sunarmi (Unknown)



Article Info

Publish Date
04 Feb 2024

Abstract

Kota Sumedang memiliki julukan Sumedang Larang yang memiliki makna nilai yang luhur dan tinggi. Sumedang memiliki banyak peninggalan sejarah dari kerajaan salah satunya museum Prabu Geusan Ulun. Museum Prabu Geusan Ulun Sumedang berada di pusat kota Kabupaten Sumedang yang berdiri sejak tahun 1950. Tidak hanya sebagai tempat penyimpanan benda-benda purbakala, tetapi juga museum dapat dijadikan sebagai salah satu tujuan wisata pendidikan sejarah dan budaya Kabupaten Sumedang. Salah satu ikon Sumedang jika berkunjung di museum adalah Kereta Naga Paksi yaitu kendaraan raja sumedang pada zamannya. Benda yang merupakan peninggalan prasejarah keraton sumedang larang lainnya adalah batik kasumedang. Perkembangan batik khas Sumedang terus berlanjut dengan adanya sentra-sentra pengrajin batik. Motif batik khas Sumedang Sebagian besar terinspirasi dari icon kota Sumedang Sendiri. Salah satu yang sudah lama ada yaitu motif khas adalah kereta naga paksi karena memiliki nilai luhur. Pengembangan terus dilakukan untuk memperkenalkan Kota Sumedang tidak hanya ditingkat nasional namun juga internasional. Penelitian ini dilakukan berdasarkan wawancara, observasi lapangan, studi literatur dan eksplorasi. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode penelitian kualitatif. Hasil akhir dari penelitian ini yaitu penjabaran motif batik yang terinspirasi dari motif Kereta Naga Paksi khas kasumedangan yang diambil dari data emik dan etik.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

vhdkv

Publisher

Subject

Humanities

Description

Visual Heritage: Jurnal Kreasi Seni dan Budaya fokus untuk menerbitkan artikel hasil karya mahasiswa baik dalam bentuk penciptaan maupun pengkajian untuk semua aspek meliputi laporan penelitian terbaru, ide-ide konseptual, dengan menggunakan pendekatan metode penelitian kualitatif dalam bidang ...