Jurnal Pengabdian Fakultas Pertanian Universitas Lampung
Vol 3, No 1 (2024): Jurnal Pengabdian Fakultas Pertanian Universitas Lampung Vol 3 No 1, Maret 2024

Pengendalian Hama Tikus Pada Tanaman Padi Di Desa Pujo Rahayu Kecamatan Negeri Katon Kabupaten Pesawaran

Sa'diyah, Nyimas (Unknown)
Wibowo, Lestari (Unknown)
Prasetyo, Joko (Unknown)
Pramono, Sudi (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Apr 2024

Abstract

Tikus merupakan salah satu hama yang menyerang tanaman padi.  Hama tikus dapat menyebabkan penurunan hasil hingga 37%. Hal ini merupakan masalah yang serius bagi petani.  Upaya yang perlu diperhatikan dalam  pengendalian hama tikus, adalah bioekologi tikus. Pengendalian dilakukan secara terpadu dengan menerapkan beberapa teknik pengendalian yang efektif, dan harus terkoordinir dengan baik.  Pengendalian ini merupakan teknik pengendalian hama tikus secara terpadu dan  ramah lingkungan.  Cara yang dilakukan pada pengenadilan hama tikus ini dengan teknik trap barrier system (TBS) dan linear trap barrier system (LTBS). Pengendalian hama tikus dengan teknik TBS dan LTBS belum dikenal dan belum pernah diterapkan di desa Pujorahayu.  Penyampaian materi dan demonstrasi tentang pengendalian hama tikus dengan teknik TBS dan LTBS merupakan hal yang baru, sehingga petani sangat tertarik untuk mencoba teknik ini pada musim tanam yang akan datang.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

JPFP

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry

Description

Jurnal Pengabdian Fakultas Pertanian Universitas lampung (JPFP) adalah jurnal pengabdian kepada masyarakat yang terbit dua kali setahun yaitu pada bulan Maret, dan September oleh Fakultas Pertanian Universitas Lampung. Artikel yang dimuat meliputi hasil-hasil pengabdian kepada masyarakat yang ...