Kegiatan pengabdian masyarakat ini dilaksanakan dengan tujuan untuk meningkatkan keterampilan dan pengetahuan masyarakat dalam memanfaatkan platform marketplace sebagai sarana untuk meningkatkan pendapatan. Pelatihan yang diberikan meliputi pemahaman dasar mengenai penggunaan marketplace, strategi pemasaran online, serta teknik fotografi produk yang efektif. Peserta pelatihan adalah warga desa yang memiliki usaha kecil dan menengah, namun belum memaksimalkan potensi pemasaran online. Hasil dari kegiatan ini menunjukkan peningkatan signifikan dalam pemahaman dan kemampuan peserta dalam memanfaatkan platform marketplace, yang diharapkan dapat berkontribusi pada peningkatan pendapatan mereka.
Copyrights © 2024