Jurnal Pendidikan Sejarah dan Riset Sosial Humaniora (KAGANGA)
Vol. 7 No. 2 (2024): Kaganga: Jurnal Pendidikan Sejarah dan Riset Sosial Humaniora

Analisis Pengaruh Store Atmosphere terhadap Minat Beli di Restoran Suck My Duck

Livia Sulijaya (Universitas Bunda Mulia)
Hari Iskandar (Universitas Bunda Mulia)



Article Info

Publish Date
04 Sep 2024

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh variabel dan dimensi dari store atmosphere terhadap minat beli konsumen di Suck My Duck Jakarta. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan analisis deskriptif. Perolehan data dilakukan dengan penyebaran kuesioner. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling dan rumus Slovin. Jumlah sampel yang diperoleh sebanyak 398 responden. Analisis data menggunakan uji normalitas, uji heteroskedastisitas, analisis regresi linear berganda, uji t, uji F, dan uji koefisien determinasi (R2). Hasil penelitian menunjukan dimensi store exterior (X1) berpengaruh positif dan signifikan secara parsial terhadap variabel minat beli (Y), dimensi general interior (X2) berpengaruh positif dan signifikan secara parsial terhadap variabel minat beli (Y), dimensi store layout (X3) berpengaruh positif dan signifikan secara parsial terhadap variabel minat beli (Y), dimensi interior display (X4) berpengaruh positif dan signifikan secara parsial terhadap variabel minat beli (Y), serta variabel store atmosphere (X) secara simultan berpengaruh positif dan signifikan terhadap variabel minat beli (Y). Simpulan dari penelitian ini adalah variable store atmosphere berpengaruh terhadap minat beli. Kata Kunci: Interior Display, General Interior, Minat Beli, Store Atmosphere, Store Exterior, Store Layout.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

KAGANGA

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Kaganga:Jurnal Pendidikan Sejarah dan Riset Sosial Humaniora memuat artikel hasil penelitian baik penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif, kualitatif, dan mixed method yang terkait dengan bidang. Pendidikan Sejarah dan Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) meliputi bidang ilmu dan praktik pendidikan, ...