Jurnal Ilmiah Mahasiswa Ekonomi dan Bisnis [JIMEIS]
Vol 4, No 2 (2024)

Pengaruh Electronic Word Of Mouth Dan LifestyleTerhadap Buying Decision Iphone Pada Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara

Andriani, Masnoni (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Mar 2024

Abstract

AbstrakPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Electronic Word Of Mouth dan gaya hidupTerhadap Keputusan Pembelian iPhonepada Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara. Masalah dalam penelitian ini adalah apakah Electronic Word Of Mouth dan gaya hidupberpengaruh terhadap Keputusan Pembelian iPhonepada Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara. Populasi dalam penelitian ini dibatasi pada Mahasiswa Fakultas Ekonomi Dan Bisnis yang sudah pernah menggunakan iPhone, sampel penelitian ini adalah 97 responden. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara dan kueisioner yang di uji validitas dan reliabilitas. Teknik analisis data menggunakan regresi linier berganda, uji asumsi klasik, uji t, uji F dan koefisien determinasi. Hasil regresi linier berganda Y = 0.176 + 0.273 X1 + 0.826 X2, hasil penelitian ditemukan bahwa secara parsial electronic word of mouth berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian, secara parsial gaya hidup berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian dan secara simultan electronic word of mouth dan gaya hidup berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian iphone pada Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara. Nilai R-Square sebesar 0.838 atau 83.8% berarti keputusan pembelian dijelaskan variabel electronic word of mouth dan gaya hidup berkontribusi terhadap minat keputusan pembelian sebesar 83.8% sedangkan sisanya sebesar 16.2 % dipengaruhi variabel lain. 

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jimeis

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Education

Description

Jurnal Ilmiah Mahasiswa Ekonomi dan Bisnis [JIMEIS] adalah jurnal ilmiah yang dikelola oleh Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara dengan melibatkan seluruh komponen akademisi yang ada di fakultas ekonomi dan bisnis. Jurnal Ilmiah Ekonomi dan Bisnis ini menyajikan berbagai aspek yang berkaitan ...