PROFICIO: Jurnal Pengabdian Masyarakat
Vol. 5 No. 2 (2024): PROFICIO : Jurnal Abdimas FKIP UTP

MEMBANGUN USAHA MASYARAKAT MELALUI MODEL KONEKSI ANGKRINGAN DIGITAL DAN E SPORT PADA LAHAN TERBUKA HIJAU

Kuncoro, Bagus (Unknown)
Kodrad Budiyono (Unknown)
Hartini, Hartini (Unknown)
Ronny Suryo Narbito (Unknown)
Risa Agus Teguh Wibowo (Unknown)
Muhammad Arjun D (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 May 2024

Abstract

Optimalisasi ruang terbuka hijau merupakan sebuah langkah strategis yang bertujuan untuk memaksimalkan pemanfaatan bagi keberlanjutan lingkungan serta kesejahteraan masyarakat sekitar. Kerjasama lintas sektor dan partisipasi masyarakat menjadi kunci dalam optimalisasi ruang terbuka hijau. Melalui angkringan digital dan olahraga e sport harapannya pengunjung dapat menikmati suasana tradisional sambil menikmati fasilitas digital. Konsep ini menciptakan pengalaman unik yang menggabungkan tradisi dengan teknologi. Hasil kegiatan ini adalah kolaborasi usaha masyarakat melalui model koneksi angkringan digital dan e sport pada lahan terbuka hijau. Dalam Pemanfaatan lahan terbuka hijau selain itu perlu adanya pengembangan dalam berusahadalam mengembangkan perekonomian yang akan dikolaborasikan dengan olahraga e sport. Pengabdian masyarakat melalui bentuk penyampaian materi dalam memaksimalkan lahan terbuka hijau ditunjang edukasi warga melalui penyediaan sarana pendukung wifi untuk mengakses kegiatan digital. Kegiatan ini dilaksanakan selama dua bulan agar lebih maju, berkembang dan sistematis. Melalui kolaborasi kegiatan e sport dan angkringan digital ini dapat meningkatkan kemauan masayakat untuk memanfaatkan lahan terbuka hijau yang produktif baik secara kualitas maupun kuantitas.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

JPF

Publisher

Subject

Humanities Computer Science & IT Education Social Sciences Other

Description

Jurnal PROFICIO: Jurnal Pengabdian Masyarakat dipublikasikan 2 kali dalam satu volume (tahun) yaitu pada bulan Januari dan Juli. Junal PROFICIO: Jurnal Pengabdian Masyarakat berisi hasil pengabdian masyarakat sebagai implementasi pengembangan keilmuan kepada masyarakat dalam bidang: Bimbingan dan ...