Center of Economic Students Journal (CSEJ)
Vol. 6 No. 4 (2023): October-December (2023)

Analisis Kepatuhan dan Efektivitas Pemungutan Pajak Bumi dan Bangunan dalam Meningkatkan Pendapatan Asli Daerah Kabupaten Pangkep

Alfiana, Hana (Unknown)
Hajering (Unknown)
Nurwahyuni (Unknown)
Amiruddin (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Oct 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi dan menganalisis tingkat kepatuhan serta efektivitas pemungutan Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) guna meningkatkan pendapatan asli daerah di Kabupaten Pangkep. Metode pengumpulan data yang digunakan meliputi dokumentasi, wawancara, dan observasi, dengan analisis menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat kepatuhan dan efektivitas pemungutan PBB di Kabupaten Pangkep selama periode tahun 2017 hingga 2021 sebagai berikut: Kepatuhan PBB pada tahun 2017 sebesar 68,7% (cukup patuh), 2018 sebesar 65,6% (cukup patuh), 2019 sebesar 67,2% (cukup patuh), 2020 sebesar 74,8% (cukup patuh), dan 2021 sebesar 73,4% (cukup patuh). Sedangkan untuk efektivitas pemungutan PBB, tahun 2017 mencapai 84,84% (cukup efektif), 2018 sebesar 68,88% (kurang efektif), 2019 sebesar 76,52% (kurang efektif), 2020 sebesar 80,79% (cukup efektif), dan 2021 sebesar 46,98% (tidak efektif). Hambatan dalam pemungutan Pajak Bumi dan Bangunan meliputi kurangnya kesadaran wajib pajak dan penegakan sanksi yang kurang tegas, sehingga menyebabkan wajib pajak cenderung lalai dalam membayar pajaknya.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

CSEJ

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

CESJ : Center Of Economic Students Journal is an economics journal/article published and updated on a regular basis by students from the Faculty of Economics at UMI that aims to serve as a place to accommodate ideas, scientific studies, and studies, as well as a conduit of information for academic ...