Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa kelas V SDN Siwalankerto 1Surabaya pada mata pelajaran PPKn materi persatuan dan kesatuan melalui penerapan metode sosiodrama.Penelitian tindakan kelas ini dilakukan dalam dua siklus. Setiap siklus terdiri dari empat tahap:perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Hasil menunjukkan bahwa hasil belajar siswa telahmeningkat. Persentase siswa yang tuntas belajar meningkat dari 33% pada pra-siklus, 67% pada siklus I,dan 95% pada siklus II. Rata-rata kelas juga meningkat, menjadi 61 pada pra-siklus, 78 pada siklus I, dan87 pada siklus II. Sehingga dapat disimpulkan dari penelitian ini yaitu penggunaan metode sosiodramadapat meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran PPKn.
Copyrights © 2023