Media pembelajaran poster bisa menjadi alternatif media yang menarik dalam pembelajaran bahasa Indonesia. Kajian ini berfokus pada penyusunan media pembelajaran poster oleh mahasiswa semester 5 Proram Studi Pendidikan Bahasa Indonesia FKIP UMS. Kriteria utama yang diacu dalam penentuan media poster yang baik mengacu pada kriteria keterbacaan, mudah dilihat, mudah dimengerti, dan memiliki komposisi yang baik. Sementara itu, penerapan pembelajaran bahasa Indonesia berbasis teks mengarah pada sejauh mana penerapan mahasiswa dalam memanfaatkan teks sebagai dasar utama pembelajaran dengan media poster. Kajian ini menghasilkan kesimpulan bahwa baru sebagian kecil poster yang telah memenuhi kriteria poster yang baik. Sementara itu, teks sebagai dasar pembelajaran bahasa Indonesia juga baru ditemukan pada sebagian kecil poster. Hal ini dikarenakan poster mengharuskan tampilan yang menonjolkan poin-poin utama dan bersifat padat sehinga pemanfaatan teks belum optimal.Â
Copyrights © 2015