Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh faktor lokasi, pelayanan, religiulitas dan promosi terhadap minat nasabah memilih produk gadai di BSI KCP Lombok Aikmel. Penelitian ini menggunakan analisis asosiatif dengan pendekatan kuantitatif. Teknik pengambilan sampel menggunakan NonProbability Sampling dengan teknik Accidental Sampling. Jumlah resonden pada penelitian ini adalah 100 responden. Pengumpulan data menggunakan kuesioner dan kemudian di olah menggunakan program SPSS. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara parsial lokasi, pelayanan dan religiulitas berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat nasabah memilih produk gadai d BSI KCP Lombok Aikmel, sedangkan promosi tidak signfikan terhadap minat nasabah memilih produk gadai di BSI KCP Lombok Aikmel.
Copyrights © 2024