Kajian ini mencoba menggunakan kapabilitas perangkat lunak elemen hingga untukmelakukan analisis struktur pasangan bata triplet. Diantaranya penggunaan, aplikasi kriteria keruntuhan pada Elemen Concrete (William & Warnke), pada bata merah. Perangkat lunak yang digunakan ANSYS. Parameter mekanik sebagai input, diambil dari test individual terhadap masing-masing material penyusun. Sebagai pembanding adalah test uji pembebanan pasangan bata triplet dengan beban prekompresi dan lateral. Bata merah dipakai jenis bata tradisional dari Cikarang.Kata kunci : Bata Triplet, elemen hingga, kompresi, lateral
Copyrights © 2015