Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) adalah kegiatan usaha atau bisnis yang berskala lebih kecil dibandingkan dengan perusahaan besar. UMKM memiliki peran penting sebagai mesin perekonomian negara yang berkontribusi pada penciptaan lapangan kerja, pertumbuhan ekonomi lokal dan inovasi. Kegiatan pengabdian ini bertujuan untuk mendampingi dan mengembangkan UMKM di Desa Cipambuan, salah satunya UMKM Kaidah Snack. Metode yang digunakan adalah observasi melalui analisis dan wawancara tidak terstruktur. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa permasalahan-permasalahan yang terjadi di UMKM Kaidah Snack dapat diatasi dengan pemecahan solusi. Adanya pengembangan kualitas produk Kaidah Snack, seperti diversifikasi kemasan produk, pendampingan legalitas usaha dan pengembangan pemasaran digital. Diversifikasi kemasan produk dengan menggunakan kemasan pouch. Penggunaan kemasan pouch sangat memberikan kemudahan pada konsumen karena ukuran yang efisien sehingga harga dikeluarkan tidak besar baik oleh produsen maupun konsumen. Perkembangan UMKM Kaidah Snack memerlukan perizinan usaha untuk membuktikan operasional yang masih berjalan sehingga membutuhkan pendampingan mengenai pendaftaran Nomor Induk Berusaha (NIB) dan sertifikasi kehalalan produk. Pemanfaatan media sosial oleh Kaidah Snack akan memberikan dampak keuntungan bagi produk. Sehingga mendasari Kaidah Snack untuk ikut serta dalam persaingan bisnis di media sosial agar para pelaku bisnis dapat terus berkembang dan meningkatkan penjualan. Dengan demikian, adanya kegiatan ini diharapkan mampu meningkatkan nilai pasar Kaidah Snack dan mampu bersaing dengan kompetitor yang lainnya.
Copyrights © 2024