Jurnal Simetris
Vol 15, No 1 (2024): JURNAL SIMETRIS VOLUME 15 NO 1 TAHUN 2024

Penggunaan Algoritma User-Based Collaborative Filtering Pada Aplikasi E-Commerce Berbasis Website Pada Toko Pakaian Biostuff.id

Aminu, Yusuf (Unknown)
Ichwani, Arief (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Apr 2024

Abstract

E-commerce adalah salah satu bentuk perdagangan yang saat ini sedang berkembang pesat, dengan jumlah pengguna yang cukup besar. Namun, dalam proses berbelanja online, konsumen seringkali mengalami kesulitan dalam menemukan produk yang sesuai dengan kebutuhan dan preferensi mereka. Hal ini menyebabkan pengguna membutuhkan waktu lebih lama untuk menemukan barang yang diinginkan. Studi kasus menunjukkan bahwa situs web e-commerce Biostuff.id masih menampilkan rekomendasi barang secara random. Oleh karena itu, sistem rekomendasi diperlukan untuk menampilkan hasil rekomendasi barang sesuai dengan minat pengguna. Tujuan dari laporan ini adalah untuk mengetahui seberapa akurat rekomendasi barang yang direkomendasikan terhadap pengguna dengan menggunakan user collaborative filtering (UCF) yang menggunakan algoritma cosine similarity berdasarkan data 16 produk, 10 user dan 80 rating barang pada Biostuff.id. Hasil analisis didasarkan pada hasil pengujian yang dilakukan berdasarkan semua neighbor. Dengan UCF dan algoritma cosine similarity memberikan hasil nilai rekomendasi saat dilakukan pengujian mean absolute error (MAE) dengan nilai rata rata MAE 2.04. Dapat disimpulkan, kurangnya data user yang memberi rating produk mempengaruhi tingkat keakuratan hasil dari rekomendasi.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

simet

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Jurnal Simetris terbit dua kali dalam satu tahun, yaitu untuk periode April dan periode November. Naskah yang diajukan adalah karya ilmiah orisinal penulis dalam bidang teknik elektro, teknik mesin atau ilmu komputer, yang belum pernah diterbitkan dan tidak sedang diajukan untuk diterbitan di ...