Gandiwa Jurnal Komunikasi
Vol 4, No 1 (2024): Gandiwa Jurnal Komunikasi

Strategi Pengurangan Ketidakpastian Pasangan Long Distance Relationship (LDR) (Studi Mahasiswa Universitas Paramadina)

Shamiago, Iqbal (Unknown)
Candra, Denni (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2024

Abstract

AbstrakLong Distance Relationship (LDR) atau pacaran jarak jauh merupakan salah satu bentuk hubungan asmara yang semakin populer di kalangan anak muda, termasuk mahasiswa. LDR memiliki tantangan tersendiri, salah satunya adalah ketidakpastian. Ketidakpastian dapat menimbulkan rasa cemas, khawatir, dan frustasi pada pasangan LDR. Penelitian ini bertujuan untuk memahami strategi pengurangan ketidakpastian yang digunakan oleh pasangan LDR mahasiswa Universitas Paramadina. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan teknik pengumpulan data observasi langsung, wawancara terbuka dan mendalam, serta dokumentasi. Temuan penelitian menunjukkan bahwa pasangan LDR mahasiswa Universitas Paramadina menggunakan tiga strategi pengurangan ketidakpastian, yaitu strategi pasif, aktif, dan interaktif. Strategi pasif melibatkan observasi pasangan melalui media sosial atau memantau aktivitas pasangan secara online. Strategi aktif melibatkan penggunaan orang ketiga sebagai sumber informasi, seperti teman atau keluarga. Strategi interaktif melibatkan komunikasi terbuka dan langsung dengan pasangan. Dari ketiga strategi tersebut, strategi interaktif dinilai paling efektif dalam mengurangi ketidakpastian dalam hubungan LDR. Strategi ini memberikan kesempatan bagi pasangan untuk saling mengenal secara mendalam, sehingga dapat membangun kepercayaan dan komitmen. Kata Kunci: strategi pengurangan ketidakpastian, Long Distance Relationship (LDR), mahasiswa Universitas Paramadina

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

gandiwa

Publisher

Subject

Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

GANDIWA Jurnal Komunikasi focuses on publishing articles in the form of assessments for all aspects including recent research reports, conceptual ideas, using qualitative and quantitative research methods approaches in the field of communication in various perspectives. The scope of this journal ...