REFLEKSI EDUKATIKA
Vol 5, No 2 (2015)

FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEPERCAYAAN DIRI SISWA KELAS VIII DALAM MENYELESAIKAN MASALAH MATEMATIKA PADA MODEL PMRI

Rahayu, Ratri (Unknown)



Article Info

Publish Date
27 Aug 2016

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi kepercayaan diri siswa kelas VIII dalam menyelesaikan masalah matematika pada model PMRI (Pendidikan Matematika Realistik Indonesia). Penelitian ini dilaksanakan di SMP Negeri 1 Pecangaan pada tahun pelajaran 2013/2014 dan melibatkan 139 siswa yang dipertimbangkan dari total populasi 218 siswa kelas VIII secara purposive sampling. Instrumen penelitian yang digunakan adalah 5 jenis skala: percaya diri, fleksibilitas, mengapresiasi peranan matematika, menghargai aplikasi matematika, dan refleksi cara berpikir. Data dianalisis dengan analisis regresi. Hasil penelitian menunjukkan: (1) fleksibilitas, mengapresiasi peranan matematika, menghargai aplikasi matematika, dan refleksi cara berpikir secara bersama-sama berpengaruh terhadap kepercayaan diri siswa kelas VIII dalam menyelesaikan masalah matematika sebesar 22%; (2) mengapresiasi peranan matematika berpengaruh terhadap kepercayaan diri sebesar 31,3%; (3) menghargai aplikasi matematika berpengaruh terhadap kepercayaan diri sebesar 22,8%.

Copyrights © 2015






Journal Info

Abbrev

RE

Publisher

Subject

Education

Description

Refleksi Edukatika : Jurnal Ilmiah Kependidikan menampung artikel ilmiah hasil penelitian dan/atau gagasan ilmiah dari Akademisi Perguruan Tinggi, Peneliti dan Guru-guru Sekolah Dasar dari seluruh Indonesia dan/atau dari luar negeri. Refleksi Edukatika : Jurnal Ilmiah Kependidikan terbit secara ...