Anthronomics: Jurnal Manajemen Sumber Daya Manusia
Vol 1 No 3 (2024): Anthronomics: Jurnal Manajemen Sumber Daya Manusia

Studi Komparasi Pendapatan Usaha Tani Tembakau (Nicotiana Tabacum L) Rajangan Varietas Kasturi Dengan Menggunakan Manual Dan Mesin Rajangan Di Desa Perigi Kecamatan Suela Kabupaten Lombok Timur

hotimah, Siti lia husnul (Unknown)
Herdiana, Herdiana (Unknown)
Hermawan, Yudi (Unknown)



Article Info

Publish Date
18 Jul 2024

Abstract

Nusa Tenggara Barat merupakan daerah yang terkenal dengan pariwisata, namun Nusa Tenggara Barat juga merupakan daerah penghasil tembakau. Desa perigi kecamatan suela merupakan salah satu desa di kabupaten lombok timur yang memiliki mata pencaharian utama sebagai petani tembakau. tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui (1)Mengetahui berapa pendapatan usahatani tembakau (Nicotiana tabacum L) rajangan varietas kasturi dengan menggunakan manual dan mesin rajangan di Desa Perigi Kecamatan Suela Kabupaten Lombok Timur. (2)Mengetahui apakah terdapat perbedaan pendapatan Usahatani Tembakau (Nicotiana tabacum L) rajangan varietas kasturi dengan menggunakan manual dan mesin rajangan di Desa Perigi Kecamatan Suela Kabupaten Lombok Timur. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif dan komparatif, dengan pendekatan kuantitatif yang bertujuan untuk mengidentifikasi dan menggambarkan masalah saat ini dengan cara mengumpulkan, mengorganisir, menjelaskan, menganalisis, dan menginterpretasikan data, serta menarik kesimpulan dari hasil analisis tersebut. Penentuan lokasi dilakukan dengan menggunakan metode Purposive Sampling, di mana sampel dipilih berdasarkan pertimbangan-pertimbangan khusus yang dianggap mewakili populasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1)Total pendapatan petani tembakau rajangan manual sebesar 91.924.101. Dengan total penerimaan yang di terima oleh petani tembakau rajangan manual sebesar 110.160.000 (85,80%) dan jumlah rata-rata biaya produksi sebesar 18.235.899 (14,20%). Pendapatan rata-rata yang di terima oleh petani sebesar 120.842.612/Ha. Total pendapatan petani tembakau rajangan menggunakan mesin Di Desa Perigi sebesar 98.411.423/LG. Dengan total penerimaan sebesar 112.320.000 dan total biaya produksi sebesar 13.908.577/LG. Total Pendapatan yang di terima Petani Tembakau Rajangan Menggunakan Mesin Sebesar 128.564.432/Ha. (2) Hasil analisis uji-t dapat di paparkan pendapatan rata – rata yang manual Rp 120.842.612 sedangkan yang mesin Rp. 128.564.432. Dari analisis Uji-t pada alpha 0,05. Nilai t -hitung sebesar 7,384930268 lebih besar dari t -tabel yaitu 1,671552762 yang artinya ditolak dan diterima. Bahwa terdapat perbedaan yang signifikan antara usahatani tembakau rajangan varietas kasturi dengan menggunakan manual dan mesin rajangan di Desa Perigi Kecamatan Suela Kabupaten Lombok Timur.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

anthronomics

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Anthronomics: Jurnal Manajemen Sumber Daya Manusia adalah jurnal ilmiah yang berfokus pada manajemen sumber daya manusia (SDM). Jurnal ini menyajikan artikel-artikel ilmiah yang mencakup berbagai aspek manajemen SDM, seperti rekrutmen, seleksi, pelatihan, penilaian kinerja, kompensasi, dan topik ...