Tujuan pelatihan ini adalah untuk meingkatkan ketrampilan dan kemampuan usaha pembuatan mocaf dan turunannya bagi masyarakat Watukumpul. Diharapkan setelah adanya pelatihan ini, akan meningkatkan kemampuan masyarakat Watukumpul dalam pengolahan pasca panen ketela pohon, sehingga harga ketela pohon tidak turun. Pada akhirnya diharapkan dapat meningkatkan perekonomian masyarakat. Metode pelaksanaan program terdiri dari dua tahapan, tahap yaitu penyampaian materi pelatihan pembuatan mocaf dari ketela pohon dan praktek pembuatan mocaf. Tahap kedua adalah proses produksi mocaf yang memenuhi standar pasar. Dari pelatihan dapat disimpulkan bahwa proses produksi mocaf dari ketela pohon memiliki prospek yang cukup menjanjikan. Berdasarkan analisa ekonomi, dengan harga bahan baku ketela pohon sebesar Rp 2.500,- per kg, dengan harga jual tepung mocaf Rp. 30.000.- per kg, akan memberikan keuntungan sebesar Rp 3.400.000,- per ton bahan baku (250 kg produk tepung mocaf). Dengan adanya pelatihan ini, akan meningkatkan kemampuan masyarakat Watukumpul dalam pengolahan pasca panen ketela pohon, sehingga harga ketela pohon tidak turun. Pada akhirnya diharapkan dapat meningkatkan perekonomian masyarakat.
Copyrights © 2023