Media Bina Ilmiah
Vol. 19 No. 02: September 2024

GENDER DEWAN KOMISARIS DAN KEBIJAKAN DIVIDEN

Rahmat Setiawan (Unknown)
Aditya Daru Pangaripto (Unknown)
Fikriananda Addo Rahmawan (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Sep 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh gender dewan komisaris terhadap kebijakan dividen. Sampel penelitian ini adalah perusahaan non keuangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada tahun 2011-2016. Ada sebanyak 519 observasi yang menjadi sampel dalam penelitian ini. Penelitian ini menggunakan teknik analisis regresi linier berganda. Variabel dependen dalam penelitian ini adalah kebijakan dividen. Variabel independen yang digunakan adalah proporsi komisaris perempuan, proporsi komisaris independen, proporsi komisaris independen perempuan, dan proporsi komisaris independen laki-laki. Hasil penelitian menunjukkan bahwa proporsi komisaris perempuan, proporsi komisaris independen, proporsi komisaris independen perempuan, dan proporsi komisaris independen laki-laki berpengaruh positif signifikan terhadap kebijakan dividen. Disamping itu hasil penelitian menunjukkan pengaruh proporsi komisaris independen perempuan lebih besar dibanding dengan pengaruh proporsi komisaris independen laki-laki terhadap kebijakan dividen..

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

MBI

Publisher

Subject

Humanities Social Sciences Other

Description

Media Bina Ilmiah, ISSN 1978-3787 (print) | 2615-3505 (online), diterbitkan 12 (Dua Belas) nomor dalam setahun (Januari-Desember) oleh BINA PATRIA. Jurnal ini merupakan sarana komunikasi dan penyebarluasan informasi hasil-hasil penelitian dan pengembangan, kajian serta pemikiran dalam bidang ...