MAHESA : Malahayati Health Student Journal
Vol 4, No 8 (2024): Volume 4 Nomor 8 (2024)

Efektivitas Pemberian Aromaterapi Lavender, Relaksasi Benson dan Mendengarkan Murottal Al-Qur’an Terhadap Tingkat Kecemasan Pre Anestesi dengan Tindakan Spinal Anestesi di RS Pelabuhan Jakarta

Erpina, Diah (Unknown)
Mochartini, Tri (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Aug 2024

Abstract

ABSTRACT Surgery is a worrying situation for patients who will undergo it. Surgery and anesthesia can cause anxiety in patients which is characterized by mental tension as a response to the body. Anxiety and fatigue are indicators of physical and psychological stress in patients before surgery. Management of anxiety can be done in two ways, namely pharmacological and non-pharmacological. The role of nurses is very important in reducing anxiety with non-pharmacological methods such as using lavender aromatherapy, Benson relaxation and murrotal Al-Qur'an. To determine the effectiveness of giving lavender aromatherapy, Benson relaxation and listening to Al-Qur'an murottals on pre-anesthesia anxiety levels with spinal anesthesia. Quasi experimental with a three group pretest-posttest design. The samples in this study were 45 pre-spinal anesthesia patients at Jakarta Harbor Hospital in December 2023. The sampling technique uses purposive sampling. The majority of respondents before being given the intervention had moderate or mild levels of anxiety, after the intervention the majority of respondents were not anxious. Listening to murrotal Al-Qur'an is more effective in reducing anxiety in pre-anesthesia patients with spinal anesthesia compared to giving lavender aromatherapy and Benson relaxation (p=0.004). Listening to murrotal Al-Qur'an is more effective in reducing anxiety in pre-anesthesia patients with spinal anesthesia compared to giving lavender aromatherapy and Benson relaxation. It is hoped that this Al-Qur'an murrotal can be used as a non-pharmacological therapy option in reducing anxiety levels in pre-anesthesia patients. Keywords: Lavender Aromatherapy, Benson Relaxation, Murrotal Al-Qur'an, Worry ABSTRAK Tindakan pembedahan merupakan situasi yang mengkhawartirkan bagi pasien yang akan menjalaninya. Pembedahan dan anestesi dapat mengakibatkan kecemasan pada pasien yang ditandai dengan ketegangan mental sebagai respon tubuh. Kecemasan dan kelelahan merupakan indikator stres fisik dan psikologis pasien sebelum pembedahan kurang diperhatikan. Penatalaksanaan mengatasi kecemasan dapat dilakukan dengan dua cara yaitu farmakologi dan non farmakologi. Peran perawat sangat penting dalam menurunkan kecemasan dengan non farmakologi seperti dengan menggunakan aromaterapi lavender, relaksasi benson dan murrotal Al-Qur’an. Mengetahui efektivitas pemberian aromaterapi lavender, relaksasi benson dan mendengarkan murottal Al-Qur’an terhadap tingkat kecemasan pre anestesi dengan tindakan spinal anestesi. Quasi eksperimental dengan rancangan three group pretest-posttest design. Sampel dalam penelitian ini adalah sebagian pasien pre anestesi spinal di Rumah Sakit Pelabuhan Jakarta pada bulan Desember 2023 sebanyak 45 orang. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling. Mayoritas responden sebelum diberikan intervensi tingkat kecemasannya sedang dan ringan, sesudah intervensi mayoritas  responden tidak cemas. Mendengarkan murrotal Al-Qur’an lebih efektif untuk menurunkan kecemasan pada pasien pre anestesi dengan tindakan spinal anestesi dibandingkan dengan pemberian aromaterapi lavender dan relaksasi benson (p=0,004). Mendengarkan murrotal Al-Qur’an lebih efektif untuk menurunkan kecemasan pada pasien pre anestesi dengan tindakan spinal anestesi dibandingkan dengan pemberian aromaterapi lavender dan relaksasi benson. Diharapkan murrotal Al-Qur’an ini dapat digunakan sebagai pilihan terapi nonfarmakologi dalam menurunkan tingkat kecemasan pada pasien pre anestesi. Kata Kunci: Aromaterapi Lavender, Relaksasi Benson, Murrotal Al-Qur’an, Kecemasan

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

MAHESA

Publisher

Subject

Dentistry Health Professions Nursing Public Health

Description

MAHESA : Malahayati Health Student Journal, dengan nomor ISSN 2746-198X (Cetak) dan ISSN 2746-3486 (Online) adalah jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh DIII Keperawatan Universitas Malahayati Lampung. MAHESA : Malahayati Health Student Journal merupakan jurnal yang memiliki fokus utama pada hasil ...