JATI (Jurnal Mahasiswa Teknik Informatika)
Vol. 7 No. 5 (2023): JATI Vol. 7 No. 5

RANCANG BANGUN WEBSITE PENCARIAN INFORMASI BERITA DAN CUACA DAERAH DI INDONESIA MENGGUNAKAN API DAN EXPRESS.JS

Rafi Nahjan, Muhammad (Unknown)
Ali Ridha, Azhari (Unknown)
Heryana, Nono (Unknown)
Voutama, Apriade (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Jan 2024

Abstract

Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi di zaman sekarang ini melaju dengan sangat pesat dan cepat menyebar ke seluruh penjuru dunia, salah satunya adalah perkembangan dalam bidang jaringan internet. internet sendiri dapat berisi apa saja, salah satunnya adalah website Penelitian ini bertujuan untuk membuat sebuah website yang menyediakan informasi terkini mengenai berita dan cuaca pada daerah-daerah di Indonesia. Penelitian ini mencoba membangun sebuah website yang mengintegrasikan API NewsAPI dan API OpenWeatherMap untuk menyediakan data terupdate mengenai berita dan cuaca pada daerah-daerah di Indonesia, pembuatan sistem menggunakan bahasa pemrograman seperti PHP, HTML, JavaScript, dan express.js. Penelitian ini juga mengacu pada penelitian sebelumnya yang telah dilakukan terkait pembuatan website informasi daerah, namun penelitian sebelumnya memiliki beberapa kekurangan seperti dalam penginputan data manual dan pembaharuan data yang memerlukan intervensi manusia secara berkala. Penelitian ini bertujuan untuk menyediakan sebuah website yang menginformasikan berita dan cuaca terkini pada daerah-daerah di Indonesia. Penelitian ini berperan sebagai sarana penyedia informasi terkini mengenai suatu daerah dalam bentuk berita dan cuaca.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jati

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Adalah jurnal mahasiswa yang diterbitkan oleh Teknik Informatika Institut Teknologi Nasional Malang, sebagai media publikasi hasil Skripsi Mahasiswa Teknik Informatika ke khalayak luas, diterbitkan secara berkala 6 kali setahun pada bulan Februari, April, Juni, Agustus, Oktober, ...