JATI (Jurnal Mahasiswa Teknik Informatika)
Vol. 8 No. 5 (2024): JATI Vol. 8 No. 5

SISTEM APLIKASI ANDROID LAPORAN PEMELIHARAAN PRASARANA KELURAHAN CENGKARENG BARAT DENGAN ALGORITMA LEVENSTHEIN

Susafa’ati, Susafa’ati (Unknown)
Murtina, Hidayanti (Unknown)
Hidayatun, Nunung (Unknown)



Article Info

Publish Date
23 Sep 2024

Abstract

Dalam menjalankan tugasnya, petugas pemelihara prasarana dan sarana umum diwajibkan untuk mendokumentasikan hasil pekerjaan dari sebelum sampai sesudah dibersihkan. Hasil dokumentasi tersebut adalah sebagai bahan laporan pekerjaan. Sistem laporan pekerjaan masih menggunakan cara manual atau dengan menggunakan teknologi whatsapp group yang sangat tidak efektif. Dalam pengiriman laporan kerja tersebut sering terjadi masalah seperti informasi penting yang tertumpuk dengan banyaknya kiriman laporan pekerjaan setiap hari, dan kendala jaringan whatsapp yang terkadang . Tujuan penelitaan ini adalah untuk mendukung kebutuhan petugas pemelihara prasarana dan sarana umum dan admin dalam membuat laporan kerja ataupun menerima hasil laporan kerja. Aplikasi Laporan Petugas Pemelihara Prasarana dan Sarana Umum dirancang menggunakan software android studio dan bahasa java. Pengembangan sistem menggunakan model waterfall yaitu requirement analysis, system design, implementation, testing dan maintenance. Aplikasi ini memiliki fitur pencarian data dengan menggunakan Algoritma Levensthein, serta laporan cetak pdf untuk arsip petugas. Algoritma Levensthein adalah sebuah matriks string yang digunakan untuk menentukan berapa banyak jarak antara dua string. Hasil dari aplikasi ini unutk memudahkan petugas dan admin PPSU (Penanganan Prasarana dan Sarana Umum) dalam membuat atau menerima laporan pekerjaan, serta aplikasi ini dapat berjalan di device android dengan minimal OS Android 6.0 dan pengujian sistem menggunakan blackbox testing.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jati

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Adalah jurnal mahasiswa yang diterbitkan oleh Teknik Informatika Institut Teknologi Nasional Malang, sebagai media publikasi hasil Skripsi Mahasiswa Teknik Informatika ke khalayak luas, diterbitkan secara berkala 6 kali setahun pada bulan Februari, April, Juni, Agustus, Oktober, ...