Program Kampus Mengajar, sebagai salah satu program dari Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM), bertujuan mengajak mahasiswa dari seluruh disiplin ilmu di Indonesia untuk berkontribusi dalam dunia pendidikan. SMP Negeri 11 Surabaya merupakan salah satu sekolah yang terpilih sebagai tujuan dari program ini. Berdasarkan hasil observasi di sekolah tersebut, ditemukan bahwa perlu ditingkatkanya literasi, khususnya literasi keuangan, di kalangan siswa. Kegiatan pengabdian ini bertujuan untuk memberikan pelatihan dan edukasi kepada siswa-siswi SMP Negeri 11 Surabaya tentang manfaat dan pentingnya pencatatan keuangan sederhana. Kami mengenalkan literasi keuangan yang efektif dengan menggunakan Microsoft Word sebagai alat bantu. Pemilihan Microsoft Word didasarkan pada kemudahan dan kesederhanaan aplikasinya, yang cocok dipelajari oleh siswa tingkat SMP. Metode yang digunakan dalam pelatihan ini mencakup sosialisasi, pelatihan langsung, sesi tanya jawab, dan penugasan kepada siswa. Dengan pendekatan ini, diharapkan siswa dapat memahami dan menerapkan konsep literasi keuangan dalam kehidupan sehari-hari mereka serta pemahaman terhadap penggunaan Microsoft Word.
Copyrights © 2024