Maraknya pertambahan jumlah penduduk di tanah air lantaran angka kelahiran yang terus meningkat. Indonesia mencatat lebih dari 10% dari 28 juta keluarga di Indonesia kesulitan mengontrol kehamilan. Peningkatan jumlah kehamilan dapat menimbulkan masalah baru yang dikenal dengan istilah baby booms. Dukungan suami merupakan faktor penting dalam kepatuhan penggunaan kontrasepsi. Suami sebagai seorang kepala keluarga dengan tugasnya yaitu sebagi pelindung, pengayom, dan pencari nafkah memiliki peran yang sangat tinggi dalam setiap pengambilan keputusan. Tujuan dari penyuluhan ini adalah meningkatkan pengetahun bagi pasangan usia subur tentang pentingnya dukungan suami kaitannya dengan kotrasepsi. Metode yang digunakan adalah penyuluhan dengan metode ceramah dan diskusi. Penyuluhan dilakukan di Balai Pertemuan Perum Surya Graha Asri Jambe Belodan pada hari Kamis, 27 Juni 2024 pukul 19.00 WITA Didapatkan hasil bahwa sebanyak 30 peserta hadir dan antusias mengikuti kegiatan, Berdasarkan evaluasi didapatkan peserta lebih memahami tentang pentingnya dukungan suami dalam penggunaan kontrasepsi. Dapat disimpulkan bahwa kegiatan ini memberikan dampak yang positif bagi masayarakat terutama tentang penggunaan kontrasespsi.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2024