Penelitian ini bertujuan untuk membahas pemahaman terkait konsep kepribadian dan perilaku manusia menurut perspektif psikologi dan tasawuf. Kepribadian merupakan sesuatu yang melekat pada diri manusia secara sadar maupun tidak sadar. Hal tersebut dapat mempengaruhi pola perilaku pada aktifitas sosial. Perilaku yang tidak sesuai dengan norma sosial dapat menimbulkan ketimpangan serta problematika sosial. Oleh karena itu, penyesuaian pola kehidupan sosial harus berlandaskan pada kesesuaian pola perilaku yang berkembang. Penelitian ini menunjukkan hasil bahwa 1) perbedaan konsep kepribadian yang dipaparkan oleh Sigmund Freud dan Imam Ghazali terletak pada kompleksitas kerangka pembahasan. 2) Pada konsep tentang perilaku manusia, secara garis besar memiliki pemahaman yang sama. Akan tetapi pada disiplin ilmu Psikologi kurang memperhatikan peran aktif tuhan dalam pembentukan potensi-potensi dasar manusia.
Copyrights © 2024