Information Technology Service Management (ITSM) merupakan metode yang diterapkan untuk mengelola layanan TI di Diskominfo Kota Bandung, dengan tujuan memaksimalkan penggunaan TI dan layanan yang tersedia. Saat ini, Diskominfo Kota Bandung sudah terstandarisasi SPBE dengan framewok ISO 20000 untuk manajemen layanan TI. Masalah utama Diskominfo Kota Bandung dalam mengelola layanan TI adalah ketidakjelasan dalam penetapan SOP perubahan dan validasi pengujian layanan, yang disebabkan oleh kurangnya struktur dalam SOP, penerapan yang tidak optimal, dan keterbatasan dalam sumber daya manusia yang kompeten, sehingga memerlukan pedoman terstandarisasi untuk meningkatkan kualitas layanan TI. Penelitian ini menggunakan framework Information Technology Infrastructure Library (ITIL) V3, khususnya pada domain Service Transition, yang mencakup proses Change management dan Service validation and testing. Metode penelitian mencakup studi literatur, wawancara, pengisian kuesioner asesmen, serta perancangan rekomendasi berdasarkan analisis prioritas yang mendalam. Hasil dari penelitian ini adalah rancangan rekomendasi komprehensif yang mencakup aspek people, process, dan technology, serta roadmap implementasi. Rekomendasi ini dirancang untuk diterapkan oleh Diskominfo Kota Bandung guna meningkatkan efektivitas manajemen layanan TI dan memastikan kualitas layanan yang lebih baik secara berkelanjutan.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2024