Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana penjualan produk gula merah di Desa Pusuk Lestari Kecamatan Batu Layar Kabupaten Lombok Barat, untuk mengetahui apa saja kendala-kendala dalam meningkatkan penjualan produk gula merah, dan untuk mengetahui bagaimana strategi yang tepat untuk meningkatkan penjualan produk gula merah di Desa Pusuk Lestari Kecamatan Batu Layar Kabupaten Lombok Barat. Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif deskriptif, dimana dalam penelitian ini menggunakan tiga teknik yaitu, teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Sedangkan dalam teknik analisis data di susun melalui reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Berdasarkan temuan penelitian dilapangan menunjukkan bahwa penjualan produk gula merah di Desa Pusuk Lestari dilakukan secara langsung pada lapak-lapak dan penjualan secara online juga dilakukan oleh sebagian masyarakat di Desa Pusuk Lestari. Dalam penelitian ini juga terdapat kendala-kendala dalam melakukan penjualan produk gula merah seperti adanya masyarakat yang belum melakukan pembukuan baik dalam mengetahui keluar atau masuknya keuangan serta dalam penelitian ini mengetahui strategi yang tepat dalam meningkatkan penjualan produk gula merah yaitu meningkatkan kualitas barang, mengemas kemasan semenarik mungkin dan menambah jaringan pasar. Kata kunci: strategi penjualan, produk gula merah
Copyrights © 2024