Az Zarqa': Jurnal Hukum Bisnis Islam
Vol. 3 (2011): Az-Zarqa': Jurnal Hukum Bisnis Islam

Meretas Posisi Ekonomi Islam di Tengah Pusaran Ekonomi Lain

Fawaidurrahman, Fawaidurrahman (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Sep 2024

Abstract

Paham kapitalis telah meracuni pikiran dan kehidupan semua orang, baik pemerintah, pelaku bisnis, masyarakat awam. bahkan para kyai dan ustadz. Satu contoh kecil misalnya, kegiatan pinjam meminjam uang dianggap sebagai kegiatan komersial atau bisnis sehingga pihak yang meminjam harus memberikan kelebihan atas uang yang dipinjamnya. Hal ini diterima oleh masyarakat sebagai sesuatu yang wajar. Padahal, dalam Islam. kegiatan tersebut tidak termasuk dalam kegiatan komersial atau bisnis, tetapi merupakan kegiatan tolong menolong, di mana peminjam tidak berkewajiban untuk memberikan kelebihan atas uang yang dipinjamnya, sementara pihak yang meminjamkan uang tersebut akan mendapatkan balasan pahala dari Allah SWT. Reposisi ekonomi Islam mutlak perlu dilakukan untuk menjamin keabsahan setiap transaksi yang setiap hari dipraktikkan oleh seluruh lapisan masyarakat.

Copyrights © 2011






Journal Info

Abbrev

azzarqa

Publisher

Subject

Religion Economics, Econometrics & Finance Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

Jurnal Az zarqa merupakan jurnal unggulan Program Studi Hukum Ekonomi Syariah. Fakultas Syariah dan Hukum UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta yang dibentuk pada tanggal 1 Desember 2010. Jurnal Az zarqa menyediakan artikel ilmiah hasil penelitian empiris dan analisis-reflektif bagi para praktisi dan ...